Fitur Bitdefender File Encryption (File Vault) pada Client Bitdefender

Bitdefender Client versi Antivirus Plus , Internet Security dan Total Security memiliki Fitur File Encrypion / File Fault untuk mengamankan data anda, rincian cara kerja secara garis besar adalah sebagai berikut :

  • Membuat Lokasi Directory sebagai tempat File yang akan di Encrypt
  • Kemudian Tentukan Drive Mapping beserta Password dan Size File Fault sebagai tempat penampungan
  • Kemudian untuk mebuka File Fault tersebut dapat Open File tersebut dan bila telah selesai dapat melakukan Penguncian File tersebut agar terjamin keamanannya

Berikut Tutorialnya :

Dari Aplikasi Antivirus Masuk Ke Menu Privacy -> File Encryption -> Create File Vault

Lalu Beri Nama Vault Name, Set Direktori File Fault, Set Drive dan Size Vault File penampung

Berikut File Vault Encryption telah berhasil dibuat

Berikut pada Direktori telah terbentuk File Testing.BVD (Format Encrypt Bitdefender .BVD)

Dapat dilihat dari file .BVD tersebut membentuk 1 Virtual drive sesuai konfigurasi yaitu Pada Drive Z: sebagai berikut

Apabila telah selesai digunakan dapat dilakukan Lock File agar tidak dapat diakses oleh Orang Lain,

Video Tutorial bitdefender File Encryption File Vault Oleh Lisensiantivirus

Cara mengunci GUI Antivirus Bitdefender Client menggunakan Fitur Password Protection

Tutorial Password Protection Pada Aplikasi Antivirus Bitdefender Internet Security & Total Security & Antivirus Plus.

Kegunaan Menu ini adalah : Mengunci Menu GUI antivirus Bitdefender agar tidak dirubah konfigurasi / settingan, serta untuk meningkatkan hardening Security di sisi Client

Berikut Stepnya

Masuk ke Menu Setting -> General -> Password Protection


Kemudian Masukkan Password GUI Bitdefender :

dengan dimasukkan Password tersebut, setiap ada perubahan konfigurasi atau proses uninstall terhadap Bitdefender akan dminta password, disarankan jangan sampai lupa untuk Password tersebut.

Video Tutorial Cara Password Protection pada Antivirus Bitdefender untuk Mengunci Konfigurasi Antivirus Oleh Lisensiantivirus

Video Tutorial

Removal Tools Bitdefender Endpoint Gravity Zone

Apabila mengalami kendala saat melakukan proses installasi Bitdefender Gravity Zone atau saat melakukan Remove Aplikasi Bitdefender gagal,

silahkan coba dulu Tools Bitdefender Gravity Zone Removal Tools pada Link berikut :

https://www.bitdefender.com/site/Downloads/uninstallIntro/uninstall_business.html

Umumnya Versi yang digunakan adalah versi terbaru dan apabila sebelumnya proses install Bitdefender Gravity Zone dari Cloud Bitdefender, maka sudah pasti gunakan link yang paling atas yaitu Bitdefender Endpoint Security Tools (Windows) V6.6+ (Versi menyesuaikan release terkini)

Besaran File yang didownload Untuk Bitdefender Uninstaller Gravity Zone yaitu sebesar 14 MB

berdasarkan pengalaman saya , saya pernah menemukan 2 (Dua) Case yang membutuhkan Tools Removal ini yaitu sebagai berikut :

  1. Saat Proses Installasi, Meminta Restart dan Ternyata Proses Installnya Gantung / Nyangkut sehingga tidak dapat di Finish, Solusi lakukan Removal menggunakan Tools kemudian lakukan Proses install Ulang
  2. Saat Proses Uninstallasi Bitdefender gravity Zone menggunakan Control Panel tetapi masih terdapat komponen yang tersisa dan di List Program Files masih terbaca Aplikasi Bitdefender Gravity Zone, solusi lakukan Removal menggunakan Tools

Berikut Video Tutorial Removal Tools Endpoint Gravity Zone

Video Tutorial Removal Bitdefender Endpoint Gravity Zone Oleh Lisensi Antivirus

Silahkan untuk Order Produk bisa mampir ke www.tokopedia.com/lisensiantivirus atau WA ke 0819692609

Cara Renewal Perpanjangan Lisensi Bitdefender Total Security dengan Lisensi Bitdefender dari Lisensiantivirus

Perpanjangan Antivirus Bitdefender untuk seluruh Versi mulai dari Client Hingga Bisnis dapat melalui www.lisensiantivirus.com atau melalui www.tokopedia.com/lisensiantivirus atau dapat wa ke 0819692609 , Proses Perpanjangan Cepat dan Mudah, Silahkan di perpanjang Lisensi Bitdefendernya.

Untuk Step Perpanjangan Lisensi sebagai berikut :

Login Ke Website Central Bitdefender :
https://central.bitdefender.com/

Halaman Web Central Bitdefender

Lalu Masukkan Akun Bitdefender menggunakan alamat email yg sudah didaftarkan

Halaman Login Akun Bitdefender

Kemudian Masukkan Password Akun Bitdefender :

Halaman Konfirmasi Password Akun Central Bitdefender

Masuk Ke Menu My Subscription , terus Masuk Ke Activation Code

Halaman Menu My Subscription Central Bitdefender

Masukkan Kode Lisensi Bitdefender untuk Perpanjangan :

Halaman Menu Activation Code

Kemudian Pastikan Lisensi yang ada masukkan sudah sesuai,

pastikan di layar kiri adalah lisensi anda yang saat ini terpasang, dan di sisi kanan adalah posisi lisensi baru dengan Jumlah Akumulasi setelah lisensi diperpanjang

Perhatikan Versi dan Quantity di kolom kanan harus sesuai dengan yang akan anda pasang

Perpanjangan Renewal Lisensi Bitdefender
Halaman Konfirmasi Lisensi Bitdefender yang lama dengan Lisensi Yang baru

Pengertian Endpoint Security Relay

Pada Antivirus terutama pada Server terdapat Istilah Relay, mungkin untuk yang baru bermain di Dunia Security perlu memahami istilah Relay ini agar dapat membangun Infrastruktur Keamanan yang memadai


What is Endpoint Security Relay?

Endpoint Security Relay adalah endpoint security agent dengan beberapa fitur tambahan . Endpoint Security Relay memiliki 3(Tiga) Fungsi utama (disamping menawarkan keamanan pada komputer client lokal tersebut).

  • Update Server. Seluruh Endpoint dari Jaringan Lokal dapat melakukan Update Ke arah Endpoint Security Relay (Tujuan), jadi tidak memerlukan jaringan internet , internet dibutuhkan hanya dari Endpoint Security Relay (sumber update) Ke Cloud Bitdefender Update
  • Communication Proxy. Seluruh Enpdoint dari Jaringan Lokal dapat berkomunikasi dengan Cloud melalui Endpoint Security Relay, ini meminimalkan Internet Trafic dan dapat melakukan pencopotan koneksi internet yang dibutuhkan pada komputer.
  • Discovery & Deployer. Sekali diinstall pada jaringan, Endpoint Security Relay akan secara otomatis melakukan Discover(pendeteksian) komputer yang terkoneksi pada jaringan . sekali terdeteksi, anda dapat melakukan deploy Endpoint Security pada komputer lain, untuk file yang dibutuhkan dapat diambil dari komputer Relay, ini membantu untuk meminimalkan penggunaan traffic internet .


When should I use an Endpoint Security Relay?

Endpoint Security Relay digunakan untuk :

  • Remote Deploy Protection ke Komputer lain
  • Apabila tidak tersedia Koneksi internet pada Komputer Client, maka dapat dilakukan secara lokal
  • apabila traffic jaringan internet terbatas

Demikian Definisi dari Endpoint Security Relay, Semoga Membantu.

Definisi Endpoint pada Security

Mengacu kepada salah satu Pengembang Software Keamanan Forcepoint , definisi dari Endpoint
https://www.forcepoint.com/cyber-edu/endpoint-security , yaitu sebagai berikut :

Keamanan Endpoint mengacu pada pengamanan titik akhir, atau perangkat pengguna akhir seperti desktop, laptop, dan perangkat seluler. Titik akhir berfungsi sebagai titik akses ke jaringan perusahaan dan membuat titik masuk yang dapat dieksploitasi oleh pelaku jahat.

Perangkat lunak keamanan Endpoint melindungi titik masuk ini dari aktivitas berisiko dan / atau serangan jahat. Ketika perusahaan dapat memastikan kepatuhan titik akhir dengan standar keamanan data, mereka dapat mempertahankan kontrol yang lebih besar atas jumlah dan jenis titik akses yang semakin meningkat ke jaringan

Setelah kita lihat dari definisi di atas, secara Garis Besar menurut saya dapat kita definisikan Bahwa Endpoint secara Mudahnya adalah Antivirus yang di install pada Komputer Client dan tersentralisasi kepada salah satu Server / Cloud sehingga dapat dimonitor baik untuk versi database versi engine serta serangan, di konfigurasi, Update database dan Engine tersentral dan beberapa hal lebih jauh lagi, dan Hal ini membuat Konfigurasi antivirus lebih aman ketimbang Antivirus Independent yang disetting pada masing-masing Client.

Salam,

Mengetahui Jenis Ransomware dengan Tools Bitdefender Ransomware Recognition Tools dan Web No More Ransom

Bitdefender Menyediakan Fasilitas Untuk mengetahui Jenis Ransomware terhadap File yang terinfeksi. Secara Gambaran bahwa seluruh Antivirus tidak dapat melakukan Decrypt terhadap File-file yang terkena Ransomware karena pada Antivirus tidak terdapat Fungsi Decryptor, tetapi biasanya tools terpisah dari Antivirus.

Download Software Ransomware Recognition Tools : https://drive.google.com/file/d/1bThBTLbjnk5F8PgVAwU9I-nIR0egDcxy/view?usp=sharing

File Bitdefender Ransomware Recognition Tools merupakan Exe Portable dengan Ukuran Sekitar 11 MB,

File Bitdefender Ransomware Recognition Tools membutuhkan 2 Parameter yaitu Contoh File yg terinfeksi Ransomware dan juga Folder yang berisi Alamat Direktori File yang terkena Ransomware tersebut

Dengan Tools tersebut, berdasarkan sample data yang dikirimkan, akan dilakukan Pencarian Jenis Ransomware pada Database Bitdefender, apabila terdapat Jenis Ransomware maka akan ditampilkan pada Layar,

Setelah mengetahui Jenis Ransomware tersebut, baru dapat dilanjutkan untuk mencari Jenis Decryptor untuk membuka File tersebut.

Apabila masih belum mendapatkan Gambaran Ransomware dapat dicek juga melalui website https://www.nomoreransom.org/

langkahnya juga sama dengan memasukkan 2 File Sampel Ransomware

Demikian, Semoga Dapat memberikan gambaran perbedaan antara fungsi antivirus dan Fungsi Decryptor